Video Gol Setengah Lapang Gustavo Scarpa, Ulang Sejarah Tendangan David Beckam


Mapasnews.com - Masih ingkat Anda dengan gol setengah lapangan yang diciptakan David Beckham ketika perkuat Manchester United. Saat itu, mantan kapten Inggris tersebut membobol gawang Wimbledon pada tahun 1996.

Selang 11 tahun kemudian, striker muda Brasil, Gustavo Scarpa, sukses meniru gol indah Beckham. Penyerang Fluminense itu mengoyak gawang Globo lewat tendangan spekulasi jarak jauh.

Bola melambung tinggi dan melewati kiper Globo yang hanya bisa berlari tanpa berupaya untuk menggagalkan bola tersebut. 

Berkat gol indah tersebut, Fluminense meminta kepada FIFA agar gol Gustavo dimasukkan dalam kandidat peraih Puskas Award. Pernyataan itu disampaikan lewat Twitter klub kepada akun FIFA.

"Hello, @FIFAcom! Mari kita bicara tentang Puskás! @Gustavoscarpa10 #SomosFluminense #VemQueTem #Histórico #Antológico," tulis @FluminenseFC.

Kicauan itu dibalas FIFA. Induk sepak bola dunia itu meminta agar Fluminense bersabar karena proses pemilihan daftar calon peraih Puscas Award baru bakal dilaksanakan pada beberapa bulan mendatang.

"👏Impressive, Fluminense! Masih beberapa bulan lagi sampai batas waktu yang ditentukan sehingga kita harus melihat apakah gol itu masuk top 10," timpal @FIFAcom.


Share this article :
+
0 Komentar untuk "Video Gol Setengah Lapang Gustavo Scarpa, Ulang Sejarah Tendangan David Beckam"